PAN Papua Usung Lucky Rudini Fonataba jadi Caleg DPR RI

 


diperbarui oleh :kkbaskotajayapura.blogspot.com 19/08/2023

JAYAPURA. Partai Amanat Nasional (PAN) mengusung Lucky Rudini Fonataba menjadi Caleg DPR RI Dapil Papua pada Pilpres 2024, setelah resmi diterima sebagai anggota PAN di sela-sela Rapat Kerja Wilayah (Rakerwil) I Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PAN Papua di Hotel Horison Abepura, Kota Jayapura, Sabtu (13/8/2022).

Rakerwil I DPW PAN Papua dipimpin Ketua DPW PAN Papua Sinut Busup, didampingi Sekretaris DPW PAN Papua Yulianus Rumbairusi.
Turut hadir DPW PAN Papua dan DPD PAN se-Papua.

Rakerwil I PAN Papua ini dirangkaikan dengan Rakerwil PAN Provinsi Maluku dan Maluku Utara resmi dibuka secara virtual oleh Ketua Umum DPP PAN Zulkifli Hasan.



Lucky Rudini Fonataba bersama generasi millennium, berpose bersama Ketua DPW PAN Papua Sinut Busup di sela-sela Rapat Kerja Wilayah (Rakerwil) I Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PAN Papua di Hotel Horison Abepura, Kota Jayapura, Sabtu (13/8/2022). (Cel / lintaspapua.com)

Rakerwil I DPW PAN Papua membahas sejumlah agenda, termasuk konsolidasi untuk dibawa ke Rakernas PAN 26-27 Agustus 2022 di Jakarta. Salah satu agendanya yaitu mengumumkan enam nama Capres dan Cawapres 2024.

Sinut Busup dalam kesempatan itu menyerahkan secara simbolik Kartu Tanda Anggota (KTA) dan baju PAN kepada Lucky Rudini Fonataba dan sejumlah generasi millenial.

Sinut menyampaikan selamat datang kepada anggota baru di rumah PAN, dan resmi menjadi keluarga besar PAN di Provinsi Papua. 


 

Lucky Rudini Fonataba, ketika wisuda di Birmingham City Universirty, UK. (Cel / lintaspapua.com)

“Kalau kita datang di PAN berarti tetap biru. Matahari terbit dari ufuk timur dan terbenan dari ufuk barat. Matahari tak pernah dari barat ke timur tapi dari timur ke barat, maka bersinarlah seperti matahari,” tutur Sinut.

Senada dengan itu, Yulianus Rumbairusi, menyampaikan selamat kepada Lucky Rudini Fonataba dan generasi milenial, yang telah bergabung dengan PAN.

“Saya mau kasih tahu kalian sudah berada di jalan yang benar, karena PAN bukan partai politik golongan tertentu. Tapi partai terbuka berbasis nasionalis religius,” ucap Wakil Ketua III DPR Papua ini.

Siapakah Lucky Rudini Fonataba? Ia adalah putera sulung dari dua bersaudara pasangan Yosias Nicholas Fonataba, SE, MM dan ibu Juliana J. Waromi, SE, MSi.
Yosias Nicholas Fonataba tengah persiapan pensiun di Pemkab Mappi. Sang ibu adalah Sekwan DPR Papua.

Lucky Rudini Fonataba juga memilih bergabung bersama PAN, dan diusung sebagai caleg DPR RI Dapil Papua
Lucky Rudini Fonataba adalah alumni Coventry University United Kingdom (UK) tahun 2013
Birmingham City University UK Major Oil and Gas Management tahun 2015.

Ia mengatakan meski memiliki latar belakang teknik, tapi alumni Jurusan Teknik Perminyakan Universitas Pembangunan Nasional (UPN) Veteran Yogyakarta ini merasa terpanggil untuk terjun ke dunia politik.

“Saya ingin membantu masyarakat Papua, yang belum tersentuh dengan regulasi- regulasi yang terjadi saat ini,” katanya.

Ia berpikir bagaimana membawa aspirasi masyarakat, agar aspirasinya bisa sampai di pusat.
Ia menyampaikan alasan, saat ini pemerintah cuukup banyak memperhatikan masyarakat Papua. Tapi aspirasi tak sampai di DPR RI.

“DPR dan pemerintah jalan sendiri sendiri, makanya mendorongan saya anak muda untuk bisa memberi kontribusi nyata untuk masyarakat Papua".

 Sumber ling web :  lintaspapua.com

 (https://www.lintaspapua.com/politik/pr-6554380381/pan-papua-usung-lucky-rudini-fonataba-jadi-caleg-dpr-ri)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar